Pernahkan kamu mendengar apa itu 360 degree feedback? Mungkin ada beberapa dari Sahabat Hana yang tahu tentang istilah ini.
Ini merupakan istilah yang sering digunakan oleh tim Human Resources atau HRD ketika akan melakukan performance appraisal terhadap karyawannya.
Lalu, bagaimana metode ini bekerja dan apakah ada manfaatnya bagi perusahaan? Berikut Koperasi Hartanah akan menulisnya untuk Sahabat Hana.
360 Degree Feedback Adalah..
360 degree feedback merupakan salah satu metode performance appraisal yang menitikberatkan pada pengumpulan informasi dari berbagai pihak ketika mengukur kinerja seseorang.
Untuk mendapatkan informasi terkait seseorang, biasanya tim HR akan menanyakan ke berbagai pihak yang berinteraksi langsung dengan objek yang akan evaluasi.
Pihak-pihak tersebut biasanya meliputi atasan, anak buah, rekan kerja langsung, supervisor, klien langsung serta self-evaluation yang dilakukan oleh karyawan itu sendiri. Jadi, evaluasi tersebut bisa dari internal perusahaan ataupun eksternal perusahaan.
Pada penilaian tersebut akan bersifat kualitatif, melalui pertanyaan ataupun penjelasan secara deskriptif. Karena sifatnya berasal dari berbagai pihak, metode ini juga terkenal dengan nama sebagai multi-rater feedback.
Manfaat Menggunakan 360 Degree Feedback Bagi Perusahaan
Metode ini tentu memiliki beberapa manfaat bagi perusahaan, meliputi:
1. Meningkatkan Kinerja
Manfaat pertama dalam melakukan metode evaluasi ini adalah bisa meningkatkan kinerja seseorang. Pasalnya, penilaian dari berbagai pihak akan membuat semua orang saling mengevaluasi kinerja mereka.
BACA JUGA: Akad Istishna Adalah: Pengertian, Syarat dan Hal yang Membatalkannya!
Nah, proses tersebut bisa membantu mengidentifikasi blind spots selama ini yang tidak kita sadari selama proses kerja, berperilaku, serta ketika berinteraksi dalam tim. Dengan begitu akan membantu mendorong perbaikan secara keseluruhan.
2. Memperbaiki Team Building
Ketika menerapkan metode ini, staf dapat menilai manager, dan saling menilai sesama staf. Dengan cara tersebut tentu bisa membantu memperbaiki hubungan dalam tim itu sendiri, serta kepercayaan antarkaryawan.
3. Membangun Budaya Transparan
Manfaat lain dalam menerapkan metode ini, perusahaan bisa membangun keterbukaan dengan setiap karyawan yang memberikan feeback kepada karyawan lain, baik bawahan ke atasan, anggota tim ke manager ataupun sebaliknya. Keterbukaan tersebut akan membuat komunikasi antar tim semakin efektif.
4. Meningkatkan Kesadaran Diri
Metode evaluasi ini bisa membantu meningkatkan kesadaran diri karyawan ketika mengenali kekuatan serta kelemahan.
Dengan adanya evaluasi dari berbagai pihak tentu akan memberikan perspektif yang seimbang tentang perilaku dan keterampilan seseorang. Metode ini akan membantu karyawan dalam memahami diri mereka dari perspektif orang lain.
5. Dapat Mengembangkan Keterampilan Karyawan
Dengan metode ini, bisa menjadi salah satu cara untuk membantu mengidentifikasi kebutuhan pelatihan dan pengembangan bagi karyawan.
Karyawan yang memiliki kesadaran diri, mereka akan terdorong untuk mengasah keterampilan dan menguasai hal baru untuk meningkatkan kualitas skill mereka.
6. Mengurangi Bias dalam Penilaian
Penggunaan metode 360 degree feedback bisa memberikan penilaian kerja yang lebih adil. Pasalnya, metode ini akan memberikan perspektif dari berbagai pihak atau evaluasi satu arah.
Kekurangan Menggunakan Metode 360 Degree Feedback
Selain memiliki kelebihan dan manfaat, metode ini juga memiliki kelemahan, loh! Berikut beberapa kekurangannya:
Karyawan bisa memberikan feedback yang intimidatif dan cenderung negatif, jika perusahaan terdapat persaingan yang tidak sehat.
- Metode ini sangat dipengaruhi oleh seberapa lama karyawan bekerja pada perusahaan tersebut, terlebih jika turnover karyawan yang tinggi akan sulit menerapkannya.
- Metode ini bisa sangat berpengaruh oleh kedekatan emosional antara penilai dan subjek yang dinilai.
Itulah penjelasan tentang apa itu 360 degree feedback beserta manfaatnya. 360 degree feedback adalah salah satu metode penilaian yang adil sehingga karyawan merasa lebih puas dengan tempat kerja dan produktivitas meningkat.
Nah, salah satu hal yang bisa meningkatkan kinerja atau produktivitas karyawan adalah dengan memberikan layanan Earned Wage Access (EWA).
Layanan Gajian Sekarang dari Koperasi Hartanah merupakan layanan dimana karyawan bisa mengambil gajinya sebelum hari gajian sesuai dengan hari ia telah bekerja.
Untuk mendapatkan informasi lengkap terkait Gajian Sekarang bisa langsung mengunjungi website Koperasi Hartanah atau WhatsApp Hana